Docquity Cup (Protect Our Future-Fighting Diabetes)

Merupakan lomba yang diadakan oleh Docquity. Docquity merupakan platform edukasi medis yang berkembang pesat di asia tenggara. Pada Docquity Cup kali ini mengambil tema tentang Diabetes Melitus. Lomba dilakukan dengan menjawab pertanyaan seperti cerdas cermat (tipe soal multiple choice question). Setiap peserta berkesempatan untuk memilih kotak dengan masing-masing poin dengan masing-masing level pertanyaan (semakin sulit pertanyaan maka semakin besar poin). Docquity Cup diikuti oleh 32 orang (16 tim, 1 tim terdiri dari 2 orang) dengan target peserta adalah mahasiswa/I kedokteran mulai dari semester 4 hingga mahasiswa coass. Docquity Cup diadakan selama 3 hari. Hari pertama dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2021 yang merupakan babak penyisihan, selanjutnya dilanjutkan semi final pada tanggal 12 oktober 2021, dan terakhir adalah babak final yang dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2021.