Genpa ’17 dan Genesis ’18 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura mengadakan Seminar Nasional dan Talkshow Inspiratif 2019 pada hari Sabtu, 21 Desember 2019 bertempat di Ruang Teater 1 Gedung Konferensi UNTAN Pontianak.
Tema dari Seminar ini adalah: “Peran Pemuda Dalam Bersinergi Di era Disrupsi untuk Mewujudkan Desa Mandiri” dan tema dari Talkshow adalah “Meningkatkan Kualitas Diri Sebagai Wujud Pemanfaatan Bonus Demografi“
Adapun pembicara yang diundang ke acara adalah Faldo Maldini, S.Si., M.Res. (Founder Belajar.id, Founder Pulangkampung.com, Presma UI Tahun 2012) dan Pembicara Talkshow adalah bapak Heri Suherman, S.H., selaku Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jawa Barat sekaligus perwakilan dari Gubernur Jawa Barat.
Seminar ini juga turut di hadiri oleh bapak Dede Suratman, Ketua Paguyuban Masyarakat Sunda Kalbar selaku pendamping pejabat Jawa Barat yang hadir.